Matahari belum menampakkan sinarnya  saat saya mulai melakukan packing akhir persiapan pendakian, kali ini  saya akan melakukan pendakian ke Gn. Panderman 2024 Mdpl dengan 12  anggota team kami berangkat untuk melakukan pendakian kali ini. Pukul  07.30 WIB, kami berkumpul di Terminal Jombang, dengan menggunakan bus  kami menuju ke Pesanggrahan, Batu, Malang. Ketika sampai saya langsung  membeli beberapa logistik untuk persiapan dan beristirahat untuk sholah  dhuhur. Waktu hari semakin siang kami memulai berjalanan, diawali dengan  rute jalan beraspal yang menanjak membuat pendaki cepat mengalami  dehidrasi, dengan penuh semangad kami akhirnya tiba di POS I yang berada  di kaki Gn. Panderman.
Dengan  medan yang cukup bersahabat dengan pendaki kami melanjutkan perjalanan  dengan santai jalanan yang kering membuat jalan berdebu, angin yang  semilir membuat pendakian terasa menyenangkan setelah berjalan sekitar  45 menit kami tiba di POS II di Latar Ombo yang merupakan target awal  dari pendakian ini, setibanya disana kami manfaatkan kesempatan untuk  berfoto-fotoria dengan background Gn. Arjuno yang terlihat sangat gagah.  Karena cuaca yang cerah dan melihat tidak adanya tanda-tanda akan  datangnya hujan akhirnya kami memutuskan untuk menggapai puncak  Basundara, yang merupakan puncak tertinggi di Gn. Panderman.  
Setelah  beristirahat sejenak dan mengisi perut, kami melanjutkan perjalanan  kami dengan waktu yang masih banyak kami berjalan santai dengan  menikmati keindahan alam dan hawa pegunungan yang sejuk di tambah  pemandangan hijaunya hutan membuat kami tidak merasakan lelahnya  perjalanan kali ini.
Hari  mulai gelap ketika kami mulai dekat dengan puncak, ditemani cahaya  senter kami berjalan perlahan, melewati rimbunya semak dan beberapa  pohon yang tumbang, pukul 19.30 WIB kami sampai di puncak, kami segera  mendirikan tenda dan segera membuat perapian untk sekedar menghangatkan  badan, semakin larut semakin banyak pendaki yang sampai di puncak, yang  awalnya masih sepi berubah menjadi lautan manusia, wiiih ramai  pokoknya….. hehehehe
Kami  turun pukul 07.30 WIB tapi sebelum turun kami sempatkan mengabadikan  moment2 di puncak rasa lelah terbayarkan sudah ketika melihat panorama  alam yang indah, bagaikan berada di negeri di atas awan, itulah yang  saya rasakan waktu itu….. perasaan yang sulit diungkapkan dengan  tulisan….. Uewuangueeel….. hehehehe J  
Sebelum  menuju perkampungkan kami menyempatkan mampir ke sumber air untuk makan  siang, saat perjalanan turun terasa sangat ringan karena beban kami  sangat berkurang….
Tag :
Traveling
 
0 Komentar untuk "Traveling Panderman Malang, Jawa Timur 2024 Mdpl"